WEEKEND YANG MENGESANKAN DI NEGERI JIRAN, KUALALUMPUR, MALAYSIA
11 March 2019

Minggu, 10 Maret 2019, weekend kali ini kami isi dengan berkunjung ke batu caves yang merupakan salah satu objek wisata popular di kualalumpur, letaknya di Selangor yang tak jauh dari pusat kota kuala lumpur. Ada beberapa alat transportasi yang bisa digunakan untuk sampai ketempat ini, yaitu KTM Komuter Train, taksi konvensional ataupun taksi online. Dan kami memilih taksi online karena lebih praktis. Perjalanan kami tempuh hanya 20 menit dari petaling street ke batu caves menggunakan taksi online, dan cukup membayar 16 RM saja. Sesampainya dibatu caves kami terpesona melihat patung murugan yang merupakan icon dari tempat ini berdiri gagah dan sangat tinggi. Banyak sekali wisatawan asing yang berkunjung ke tempat ini. Untuk memasuki tempat ini para wisatawan tidak di pungut biaya, alias free.
Di tempat ini, terdapat sebuah kuil yang letaknya berdekatan dengan patung murugan. Kuil ini sangat bagus dan bercorak warna warni, tidak sedikit para wisatawan yang berfoto di kuil ini dan kami pun tidak mau ketinggalan untuk berfoto di kuil tersebut. Setelah berfoto di kuil, kami pun penasaran untuk melihat goa yang letaknya di atas tebing. Untuk mencapai ke goa tersebut, para wisatawan harus menaiki 272 anak tangga yang sangat juram. Lumayan lah yaa, itung-itung travelling sekaligus olahraga. Oiya, para wisatawan juga perlu hati-hati dengan barang bawaanya karena selama menaiki anak tangga, banyak monyet jinak yang berkeliaran, so…kalau kamu membawa makanan harus perlu hati-hati. Oiya, jangan lupa membawa air mineral untuk di minum jika kamu kelelahan saat menaikin anak tangga. Dan akhirnya kami tiba di atas tebing, dan kami melihat di atas tebing ini ternyata terdapat tempat untuk beribadah umat Hindu. Dan ada juga beberapa wisatawan yang ikut beribadah ditempat ini. Menelusuri ke bagian dalam, ternyata masih ada lagi tebing di tempat kami berdiri, yaa…..seperti tebing di atas tebing. Untuk sampai ke tebing itu para wisatawan pun haru menaikin anak tangga lagi. Essttt…. Tapi tenang, anak tangga yang kali ini tidak terlalu banyak kog, jadi not bad lah untuk naik ke atas tebing tersebut. Dan kami pun penasaran sehingga naik ke tebing tersebut, di tebing teratas saya melihat ke langit, dan sekejab kami diam karena terpesona melihat ujung tebing yang meruncing membentuk lingkaran. Wooooww…. Sangat amazing. Satelah kami mengambil gambar, kami pun melanjutkan perjalanan kami untuk kembali ke malaka.
Dari batu caves ke malaka kami memilih menggunakan KTM Komuter Train ke Terminal Bersepadu Selatan ( TBS ) yang kemudian dari terminal TBS kami menggunakan Bis ke melaka. Letak Stasiun tepat di samping batu caves, kami hanya perlu berjalan kaki sekitar 5 menit saja. Dengan membayar 4,8 RM perorang kami sudah bisa berangkat menuju ke TBS. KTM Komuter Train sangat nyaman dan berangkat nya pun tepat waktu. Kurang dari 30 Menit kami tiba di TBS, kami pun berjalan menuju loket pembelian tiket bis, dan kami pun kembali terpesona dengan terminal ini, kerena bersih dan sistem kerjanya seperti airport. untuk para wisatawan asing membeli tiket bis di sini harus menunjukkan passport. Karena di tiket akan tertera nomor passport dan nama penumpang. Cukup membayar 10 RM perorang kami sudah mendapatkan 1 nomor tempat duduk dengan tujuan ke terminal Sentral Melaka. Sesampainya di ruang tunggu, kami kembali di kejutkan dengan keadaan ruang tunggu yang seperti airport.
Mulai dari ruangnya yang bersih, aman, nyaman, serta tersedia gate-gate yang sudah di sediakan untuk masing- masing tujuan. Dan saat itu tujuan ke sentral Melaka berada di gate 03. Tak lama kami menunggu bis tujuan ke sental Melaka pun datang, kami dan penumpang lainnya pun berbaris untuk pengecekan tiket sebelum menaikin bis, prosesnya sama persis seperti di bandara. Setelah proses pengecekan tiket kami dan penumpang laiinnya pun naik ke dalam bis, tepat pukul 15.15 bis berangkat ke Melaka. Perjalan ke Melaka di tempuh dalam waktu -/+ 2 jam. Berhubung lelah yang menghadang, dalam perjalanan kami pun tertidur. Dan benar saja pukul 17.00 kami tiba di Melaka.
Welcome to Melaka……
Weekend yang berharga, pertama sekali datang ke Kuala Lumpur, dan mengeksplor kuala lumpur mulai dari kota nya, tempat wisatanya sekaligus alat trasportasinya. Terima kasih P4TK Untuk pengalaman yang tak terlupakan ini….
Karya GTK Lainnya

Tidak Harus Instan Untuk Menjadi Jagoan
“Aku bukan Superman, aku bukan spiderman, aku bukan hulk,…tapi aku ada” . Begitulah sepenggal lirik dari lagu Panji Sakti yang

Siklus Kehidupan Bangsa Han – Korea Selatan
(Museum Nasional Rakyat Korea) #Sahabatluarbiasa bulan maret ini akan banyak cerita mengenai Korea, mengapa? Yaa, karena bulan ini PPPPTK TK

PENTINGNYA PEMBELAJARAN TERSTRUKTUR BAGI ANAK AUTIS
Peserta Training of Teachers Trainers for Indonesia Special Education Teacher SEAMEO SEN, Malaka- Malaysia Artikel ini secara umum menyajikan sekilas informasi