BBGP JABAR dalam World Rabies Day 2023 – Semua Untuk Satu, One Health Untuk Semua
13 October 2023

Bandung (7/10), Rangkaian kegiatan lanjutan dari World Rabies Day 2023 dilaksanakan di Gedung Sate Kota Bandung dan dihadiri Pejabat Eselon II dilingkungan Kementerian Pertanian, Kementerian Kesehatan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Museum Rekor Dunia Indonesia, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Jawa Barat, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pendidikan, Perguruan Tinggi, Mitra Pembangunan, Perusahaan Swasta, serta Organisasi Asosiasi/Himpunan/Komunitas.
Serangkaian kegiatan berlangsung sangat meriah mulai dari pertunjukan seni daerah Jawa Barat hingga pemecahan Rekor Muri Indonesia pemberian vaksin kepada hewan penerima vaksin serentak dari berbagai Provinsi yang ada di Indonesia.
Dilanjutkan Penandatangan Perjanjian Kerjasama tentang Pemberdayaan Guru dan Tenaga Kependidikan Sekolah Penggerak dalam Penyadaran Zoonosis pada Tingkat Pendidikan Dasar di Wilayah Provinsi Jawa Barat antara Direktorat Kesehatan Masyarakat Veteriner dengan Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Barat yang dilaksanakan di Bale Sawala BBGP Jawa Barat.
“Insya Allah hari ini kita akan melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Balai Besar Guru Penggerak Jawa Barat untuk upaya kita memasukkan Kurikulum Kesadaran Masyarakat tentang Rabies ini ke dalam Kurikulum Merdeka Belajar.” Ucap Dirjen Kesmavet. “Intinya adalah bagaimana memberikan informasi sedini mungkin tentang Zoonosis ini. Maka nanti kita akan mengajak guru-guru penggerak untuk mendukung keberhasilan ini. Kabupaten Bandung dan Kabupaten Sukabumi menjadi model pilot project di Provinsi Jawa Barat.” Imbuhnya dalam sesi Talkshow.
Berita Lainnya

Peran dan Tantangan Pendidikan Jasmani di Indonesia
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di Indonesia bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup siswa melalui aktivitas jasmani yang menyeluruh, mencakup

Satu dari 3 orang anak di Indonesia Mengalami Beban Ganda Gizi
Jakarta (9/10), #sahabatluarbiasa, Stunting merupakan kata yang baru kita dengar akhir-akhir ini. Beberapa Kementerian telah memulai kerja terkait Stunting sejak

Pesan Kang Emil: Jangan Biarkan Anak Kebanyakan Main HP
BANDUNG – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menitipkan pesan kepada para Bunda PAUD supaya menanamkan pendidikan sesuai kemajuan zaman. Terutama