Museum Angkut – Malang
17 February 2019

#Sahabatluarbiasa pernah mendengar museum yang satu ini? Untuk sahabat yang tinggal di kota Malang dan sekitarnya tentu sudah familiar ya dengan nama ini, bahkan mungkin sudah berkunjung lebih dari 1 kali. Museum ini didirikan pada tahun 2014 dengan mengusung tema alat transportasi dan perkembangannya dari seluruh dunia. Tentu tempat ini bisa menjadi media belajar yang mengasyikkan sekaligus tempat rekreasi keluarga yang edukatif. Ingin melihat lebih dekat, sahabat?
Sahabat, museum angkut ini terletak di kota Batu Malang, dan konsep museum ini yang pertama di asia tenggara Menurut kabar beredar museum Angkut dibangun sebagai tanda apresiasi perkembangan dunia transportasi nusantara bahkan dunia. Oleh sebab itu, ketika mengunjungi museum Angkut kota Batu akan melihat beraneka jenis kendaraan dari berbagai merek yang dipamerkan di dalam ruangan museum. Banyak koleksi kendaraan museum Angkut seperti alat transportasi yang belum menggunakan mesin atau tradisional seperti sepeda ontel, pedati, dokar, becak sampai kendaraan modern menggunakan tenaga listrik semua ada disini.
#Sahabatluarbiasa, hal menarik lainnya dari museum ini, kita disuguhi dengan kondisi kota-kota terkenal dengan setting bangunan, perlengkapan mirip seperti kondisi aslinya, semua lokasi menarik untuk di buat sebagai latar foto dan selfie. Semua area dapat kita lihat sesuai dengan jalur yang sudah diarahkan,
Bagaimana? Tentu sahabat tidak sabar untuk mengunjungi museum yang satu ini. Ditungu ya hasil berfoto ria di berbagai museum di Indonesia. #Sahabatluarbiasa, pasti bisa. Happy Weekend!!!
Berita Lainnya

Penyegaran Instruktur Nasional Jenjang Sekolah Dasar Regional Lembang
Penyegaran Instruktur Nasional Jenjang Sekolah Dasar Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Regional Lembang Tahun 2018 berlangsung dari tanggal 19 sd. 22

Pembukaan Kegiatan Verifikasi dan Validasi (Verval) Berkas Ajuan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan (UKKJ ) Jabatan Fungsional Guru di Jawa Barat Periode Tahun 2024
Kegiatan dihadiri oleh 25 Tim Verval BBGP Jawa Barat dan 41 Tim Verval dan 8 Kabid GTK dari unsur Dinas

Sesjen Kemendikbudristek Imbau Pejabat yang Dilantik Jalankan Amanah dengan Semangat Kolaboratif
Siaran Pers Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor : 512/sipres/A6/VIII/2022 Jakarta, 15 Agustus 2022 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset,